banner 970x250
DaerahOlahragaParigi Moutong

Laga Pembuka Liga 3 Zona Sulteng, All Star Palu Tahan Imbang All Star Parigi Moutong

×

Laga Pembuka Liga 3 Zona Sulteng, All Star Palu Tahan Imbang All Star Parigi Moutong

Sebarkan artikel ini
Tim Alp Star Kota Palu vs All Star Parigi Moutong. ASET : Istimewa.

PEMBUKAAN kompetisi sepak bola Liga 3 zona Sulawesi Tengah (Sulteng) diawali dengan pertandingan persahabatan antara All Star Parigi Moutong melawan All Star kota Palu. Laga eksebisi tersebut menghadirkan pemain-pemain ternama Sulawesi Tengah.

Pada babak pertama, tim All Star kota Palu yang diperkuat ketua Asprov Sulteng, Hadianto Rasyid dibuat tak berkutik oleh tim All Star Parigi Moutong.

Pada menit ke 4 tim All Star Parigi Moutong mampu menembus gawang kota Palu melalui tendangan langsung moh Rizal sehingga skor tercipta 1-0.

All Star Parigi Moutong yang diperkuat oleh mantan pemain Persebaya Surabaya di era tahun 1993, Yusuf Ekodono itu kembali menambah keunggulan lewat tendangan jarak jauh Zulkifly Mansur mantan pemain PSM Makassar, sehingga skor tercipta 2-0.

Serangan All Star Parigi Moutong terus menekan pertahanan All Star Palu. Umpan Moh Rizal dimanfaatkan dengan baik oleh Madil melalui sundulan kerasnya menambah keunggulan tim All Star Parigi Moutong 3-0.

Serangan All Star Parigi Moutong semakin manjdi-jadi, umpan dari Yusuf Ekodono mampu dimanfaatkan oleh Moh Rizal melalui sundulan kepalanya sehingga mengubah skor menjadi 4-0.

Pada menit-menit akhir babak kedua, tim All Star kota Palu membangun serangan, tendangan jarak jauh dari Yayat mampu memperkecil kedudukan menjadi 1-4.

All Star Parigi Moutong kembali memperbesar keunggulan lewat tendangan Madil, sehingga menambah kedudukan 5-1.

Pluit panjang ditiup oleh wasit yang memimpin jalannya pertandingan sehingga babak pertama usai.

Pada babak kedua, All Star kota Palu tidak mau ketinggalan dengan membangun serangan balasan bertubi tubi dimenit 57 lewat tendangan mati oleh Yayat sehingga skor bertambah 2-5.

Andri tim All Star Parigi Moutong melakukan pelanggaran dekat gawang miliknya, sehingga terjadi tendangan bola mati yang dieksekusi oleh Lukman. Skor berubah 3-5.

Tidak mau ketinggalan, dengan ingin menyamai kedudukan, tim All Star kota Palu kembali membagun serangan lagi lagi lewat tendangan jauh sang mantan kapten Abadi Palu, Yayat, sehingga skor kembali bertambah 4-5.

Dimenit-menit akhir babak kedua, tim All Star kota Palu yang diperkuat oleh Hadianto Rasyid itu mampu menyamai kedudukan lewat tendangan Yayat yang menembus gawang All Star Parigi Moutong, sehingga skor bertambah 5-5 hingga wasit meniupkan pluit panjang, tanda berakhirnya pertandingan persahabatan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *