banner 970x250
Sosial Budaya

Deklarasi Pemilu Damai, KPU Ajak Masyarakat Jaga Kondusifitas

×

Deklarasi Pemilu Damai, KPU Ajak Masyarakat Jaga Kondusifitas

Sebarkan artikel ini
Forkopimda Parigi Moutong beserta perwakilan parpol dan ormas di Parigi Moutong ikut Deklarasi Pemilu Damai Tahun 2024 di Aula Mako Polres Parigi Moutong, Kamis 24 Agustus 2023. ASET : Ail Mustapa/kutora.id.

KEPOLISIAN Resort (Polres) Parigi Moutong bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) menggelar Deklarasi Pemilu Damai Tahun 2024. Lembaga penyelenggara Pemilu KPU dan Bawaslu dan Organisasi masyarakat (Ormas) di Kabupaten Parigi Moutong telrihat hadir dalam kegitan yang digelar di Mako Polres Parigi Moutong, Kamis 24 Agustus 2023 itu.

Selain itu, dari 17 Parpol yang telah mendaftar di KPU Parigi Moutong, hanya 14 diantaranya ikut serta pada kegiatan tersebut.

Kapolres Parigi Moutong, AKBP Jovan Reagan Sumual mengatakan kegiatan deklarasi Pemilu Damai bertujuan untuk meningkatkan sinergisitas Forkopimda, Ormas, Penyelenggara dan peserta Pemilu di wilayah Kabupaten Parigi Moutong.

Ia juga membeberkan, tahap kampanye akan di mulai pada tanggal 28 November 2023 mendatang.

“Deklarasi ini dilaksanakan atas dasar perintah dari mabes Polri dalam rangka pendinginan situasi dan suhu politik saat ini sebagai bentuk Cooling system,” ujar Kapolres.

Ia juga berpesan apabila ada persoalan serta pemasalahan yang terjadi agar kiranya dapat dikoordinasikan dengan pihak-pihak terkait.

Kapolres bilang bahwa saat ini pihaknya sedang melaksanakan pengamanan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak tahun 2023.

Sementara itu, Ketua KPU Parigi Moutong, Dirwan Korompot menerangkan, di Kabupten Parigi Moutong ada 17 partai politik yang mengajukan bakal calonnya sebegai peserta pemilihan legislatif.

Sedangkan untuk tahapan kampanye Pemilu 2024 akan berlangsung selama 75 hari dari tanggal 28 November 2023 sampai dengan 10 Februari 2024 mendatang.

Pada kesempatan itu, Dirwan juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Kapolres Parigi Moutong yang telah melaksanakan Deklarasi Pemilu Damai tahun 2024, hal itu agar tercipta suasana aman dan tertib selama tahapan penyelenggaraan Pemilu 2024 berlangsung.

“Sebagai penyelenggara, kami mengapresiasi aksi ini, karena tanpa dukungan semua pihak sulit untuk mewujudkan aman dan damai,” ujarnya.

Dirwan juga mengatakan masyarakat sebagai pemilih memiliki peran penting dalam terciptanya Pemilu yang aman dan damai sehingga ia berharap masyarakat bisa menjaga kondusifitas selama tahapan penyelenggaraan Pemilu berlangsung.

“Masyarakat sebagai konstituen harus berperan aktif dalam menjaga kondusifitas karena masing-masing orang berbeda pandangan politik,” harapnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *