KUTORA.ID, Parigi Moutong – Pemerintah Kabupaten Parigi Moutong kembali menunjukkan kepedulian terhadap masyarakat terdampak bencana dengan menyalurkan bantuan sosial kepada warga yang terdampak tanah longsor dan kelompok masyarakat rentan, pada Rabu 23 Juli 2025.
Penyaluran bantuan ini dirangkaikan dengan pertemuan akbar para pejuang sosial yang berlangsung di Parigi. Acara ini turut dihadiri Bupati Parigi Moutong, H. Erwin Burase, S.Kom, bersama jajaran Forkopimda, pejabat Pemda, para camat, dan seluruh pilar sosial dari berbagai kecamatan.
Dalam sambutannya, Bupati Erwin menyampaikan rasa duka mendalam atas musibah tanah longsor yang terjadi di beberapa wilayah. Ia berharap bantuan berupa santunan duka, sandang, dan pangan dapat meringankan beban para korban.
“Meski tak bisa menghapus luka, semoga bantuan ini bisa sedikit meringankan beban. Ini adalah bukti bahwa pemerintah hadir dan peduli terhadap warganya,” ujar Bupati.
Ia menegaskan bahwa setiap warga berhak hidup layak dan bermartabat, dan menjadi tugas bersama untuk menjadikan Parigi Moutong sebagai daerah yang melindungi dan memberdayakan seluruh lapisan masyarakat.

Kegiatan ini juga menjadi momentum memperkuat sinergi antar pilar sosial, seperti TKSK, Tagana, Karang Taruna, pendamping sosial, dan relawan kemanusiaan lainnya. Bupati Erwin menyampaikan apresiasi tinggi kepada para pejuang sosial yang selama ini bekerja tanpa pamrih namun memberikan dampak nyata di tengah masyarakat.
Menutup sambutannya, Bupati mengajak seluruh pihak untuk terus mempererat kolaborasi dan kebersamaan dalam membangun Parigi Moutong yang lebih tangguh dan inklusif.