DaerahKomunitasOlahraga

Buka POPDA ke-22 di Banggai, Rusdy Mastura Bakar Semangat Para Atlet

×

Buka POPDA ke-22 di Banggai, Rusdy Mastura Bakar Semangat Para Atlet

Sebarkan artikel ini
Para atlet POPDA sulteng 2024 mengikuti upacara pembukaan. ASET: Instagram @sulawesi.tengah.

Kutora.id – Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) ke-22 di Kabupaten Banggai Tahun 2024 resmi dimulai.

Acara seremonial pembukaan yang digelar di Lapangan Mirqan, Bukit Halimun, Kota Luwuk pada Selasa malam, 30 Juli 2024 itu, dibuka secara resmi oleh Gubernur Sulteng Rusdy Mastura.

“Di sini tempat lahirnya atlet-atlet muda kita ke depan,” ujar Gubernur Rusdy Mastura membakar semangat para atlet.

Kata dia, POPDA Sulteng itu merupakan ajang pencarian bakat atlet-atlet potensial untuk persiapan mengikuti ajang Pra Pekan Olahraga Pelajar Nasional (POPNAS) Zona V yang akan dilaksanakan di Provinsi Gorontalo pada bulan Agustus hingga Desember 2024.

Baca Juga:  Sejarah Tembus Babak 16 Besar Piala Asia 2023, Menpora Dito Sebut Prestasi Timnas Indonesia Alami Peningkatan

Untuk itu ia meminta agar seluruh atlet yang menjadi peserta pada even tersebut agar meningkatkan semangat juang hingga bisa meraih prestasi yang dapat mengharumkan nama daerahnya.

Diketahui, even olahraga pelajar ini diikuti kontingen dari 13 kabupaten/kota se-Sulteng dengan jumlah keseluruhan peserta yang terdiri dari atlet, pelatih dan official yang berpartisipasi mencapai 1065 orang.

POPDA Sulteng ke-22 ini digelar mulai 28 Juli sampai dengan 4 Agustus 2024, dengan melombakan sejumlah cabang olahraga, mulai dari bola basket, bola voli, sepak bola, pencak silat, tinju, sepak takraw, bulutangkis dan tenis.

Baca Juga:  Parigi Moutong Masuk Penilaian Aksi Kabupaten dan Kota Peduli HAM

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *