DaerahPosoReligi

Selesai Direnovasi, Gedung Gereja GKST Peniel Poso Kembali Resmi Difungsikan

×

Selesai Direnovasi, Gedung Gereja GKST Peniel Poso Kembali Resmi Difungsikan

Sebarkan artikel ini
dr Verna GM Inkiriwang Meresmikan Renovasi Gedung Gereja GKST Peniel Poso. ASET : Humas Pemkab Poso

BUPATI Poso dr Verna GM Inkiriwang meresmikan Renovasi Gedung Gereja GKST Peniel Poso yang ditandai dengan penandatanganan Prasasti sekaligus pengguntingan pita, disaksikan Ketua Umum majelis Sinode GKST, Ketua PMI kabupaten Poso, para Kepala OPD Pemda Poso, Majelis Klasis Poso Kota, Gembala dan Majelis Jemaat GKST Peniel Poso, dan seluruh Pengurus Kategorial dan Kelompok, Panitia Pembangunan Jemaat GKST Peniel Poso, Minggu 21 Januari 2024 di Gedung Gereja Peniel Poso

“Gereja sebagai bagian integral dari bangsa memiliki peran dan tanggung jawab yang besar dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Gereja merupakan bagian yang tak terpisahkan dari pilar dan roda penggerak pembangunan Nasional, sehingga setiap upaya gereja untuk pemenuhan kebutuhan sarana dan prasarana peribadatan dan pembangunan sumber daya manusia warga jemaat akan terus mendapat dukungan dari Pemerintah daerah,” ucap Bupati Poso.

Baca Juga:  Penanaman Perdana Gerakan 3T Sebagai Penanganan Stunting di Kab. Parigi Moutong

Lanjutnya peresmian renovasi gedung gereja GKST Peniel Poso ini bukanlah akhir dari perjalanan, namun merupakan awal dari tantangan yang lebih besar, tantangan untuk terus melayani dan memberikan yang terbaik bagi masyarakat, menciptakan kedamaian, dan nilai-nilai kemanusiaan ke dalam tatanan sosial.

Mengakhiri sambutannya bupati mengajak seluruh warga gereja, mari kita tetap selalu membahu dan bekerja sama untuk membangun tanah Poso yang kita cintai, sambil kita terus berdoa agar Tuhan selalu memberkati setiap rencana dan pekerjaan kita, Pemerintah daerah selalu hadir di tengah masyarakat serta merespon peningkatan iman masyarakatnya juga memberikan dukungan penguatan melalui pilar unggulan pembangunan daerah saat ini yakni Poso Harmoni dan Tangguh, pemerintah hadir, mewujudkan masyarakat Poso yang harmoni dan tangguh bencana, sadar akan lingkungan berkelanjutan, toleransi dan damai.

Baca Juga:  Pemindahan Ibukota, Poso Akan menjadi Provinsi Baru Dimasa Depan

Pada momen tersebut juga dihadiri Kapolres Poso AKBP Arthur Sameaputty S.I.K yang baru beberapa pekan memimpin Polres Poso menggantikan AKBP Riski Fara Sandhy, S.I.K, M.I.K

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *