DaerahHIburanHukumPalu

Hari Lalu Lintas Bhayangkara, Ditlantas Polda Sulteng Gelar Parade Mobil Listrik dan Fun Run

×

Hari Lalu Lintas Bhayangkara, Ditlantas Polda Sulteng Gelar Parade Mobil Listrik dan Fun Run

Sebarkan artikel ini
Ditlantas Polda Sulawesi Tengah menggelar Parade Mobil Listrik dan Fun Run di Jalan Sam Ratulangi, Palu. ASET : Istimewa

POLDA Sulawesi Tengah menggelar Parade Mobil Listrik dan Fun Run di Jalan Sam Ratulangi, Palu Minggu 10 September 2023. Kegiatan ini digelar dalam rangka memperingati Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-68 tahun 2023 dengan tema “Modernisasi Pelayanan Polantas Presisi Mengawal Pemilu Damai untuk Indonesia Maju”

Ribuan masyarakat dan keluarga besar Polda Sulteng pecinta Fun Run sejak pagi memadati lokasi Star dan finish di depan Mapolresta Palu, bersiap untuk menempuh jarak 6,8 Km diseputar kota Palu.

Nampak berjajar juga mobil listrik sebagai upaya untuk membantu pemerintah dalam mensosialisasikan transportasi ramah lingkungan yang bersiap untuk mengikuti parade Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-68

Dalam kesempatan tersebut Kapolda Sulteng diwakili Irwasda Komisaris Besar Polisi Asep Ahdiatna, SIK, MH menyampaikan apresiasi kepada jajaran ditlantas Polda Sulteng atas didedikasi dan kerja kerasnya mewujudkan keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas di wilayah Sulawesi Tengah.

Baca Juga:  238 Guru PPPK di Parigi Moutong Terima SK Perpanjangan Kontrak Kerja

“Saya ucapkan selamat ulang tahun ke-68 kepada jajaran Polisi Lalu Lintas, semoga diusia ke-68 ini, Korlantas Polri semakin professional dan ikhlas dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,” kata Irwasda Polda Sulteng

“Terima kasih atas partisipasi masyarakat yang turut memeriahkan parade mobil listrik dan fun run hari lalu lintas Bhayangkara ke-68” ucap Kombes Polisi Asep Ahdiatna

Asep juga berpesan agar jaga sportifitas dan kebersamaan dalam kegiatan ini, pungkasnya

Sementara itu Dirlantas Polda Sulteng Kombes Polisi Dodi Darjanto, SIK, mengatakan, kegiatan fun run ini dilaksanakan agar terjalin kebersamaan, kekompakan dan membiasakan hidup sehat personil Polri dan masyarakat melalui olahraga.

Baca Juga:  Desain RPJPD Sulteng 2025-2045 Dipersiapkan

“Selain itu kegiatan ini juga dilaksanakan sebagai wujud kontribusi dan komitmen Polri untuk ikut peduli menurunkan emisi CO2 untuk mengurangi pencemaran udara,” ujarnya

Selain itu kata Dodi, parade mobil listrik ini untuk ikut mendukung program pemerintah tentang percepatan program pendanaan bermotor listrik berbasis baterai.

Parade mobil listrik dan fun run 6,8 km hari lalu lintas Bhayangkara ke-68 tahun 2023, panitia telah menyiapkan doorprice menarik seperti sepeda motor, sepeda dan peralatan elektronik lainnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *