OlahragaSulawesi Tengah

Gubernur Ajak Atlet Tanamkan Semangat dan Ambisi Untuk Meraih Emas

×

Gubernur Ajak Atlet Tanamkan Semangat dan Ambisi Untuk Meraih Emas

Sebarkan artikel ini
Gubernur Sulteng, Mengunjungi Para Atlet yang Mengikuti Pemusatan Latihan Daerah (Puslatda) Kontingen Sulteng Menuju PON XXI Tahun 2024. ASET : Humas Pemprov Sulteng

DALAM momentum lebaran Idul Adha 1445 Hijriah dimanfaatkan Gubernur Sulawesi Tengah, Rusdy Mastura, untuk mengunjungi sekaligus bersilaturahmi dengan para atlet yang tengah mengikuti Pemusatan Latihan Daerah (Puslatda) Kontingen Sulteng menuju PON XXI Tahun 2024 di Markas Yonif 711 Raksatama, pada Selasa malam, 18/06/2024.

Kegiatan yang dikemas makan malam formal ini berlangsung dengan nuansa penuh kekeluargaan dan terlihat Gubernur dengan ramah menyapa para atlet/pelatih dan mengajak ngobrol.

Usai mengajak ngobrol, Gubernur Rusdy Mastura memberikan motivasi agar para atlet terus bisa semangat berlatih untuk mewujudkan mimpi besarnya, yakni Sulteng Emas.

Baca Juga:  DKIPS Sulteng Sosialisasi Literasi Digital, Tangkal Berita Hoax

Dikatakannya, seorang atlet untuk mencapai prestasi diperlukan kerja keras, disiplin berlatih, semangat dan doa kepada sang pencipta.

“Tanamkan semangat dan ambisi untuk meraih emas,” cetus Gubernur.

Untuk meraih prestasi gemilang di ajang pesta olahraga Nasional, Gubernur mengajak para atlet tetap fokus dalam melaksanakan latihan selama 75 hari ke depan sebagai bekal menghadapi pertandingan nantinya.

Satu hal yang membuatnya kagum adalah para atlet yang sudah 2 minggu menjalani puslatda menunjukkan karakter yang kuat sebagai seorang petarung.

Ia pun memuji kerja keras yang telah dilakukan oleh Danrem 132/Tadulako Brigjen TNI Dody Triwinarto selaku Ketua Satgas PON Sulteng serta Ketua Kontingen Sulteng dalam mengasah mental dan disiplin para atlet.

Baca Juga:  Polda Sulteng Berhasil Gagalkan Peredaran Narkotika Sebanyak 15,450 Kg

Terakhir gubernur mengajak Unsur Forkopimda untuk terus meningkatkan sinergitas dalam membangun olahraga di Provinsi Sulawesi Tengah.

Turut hadir, Dir Reskrimum Polda Sulteng Kombes. Pol Parajohan Simanjunta selaku Wakil Ketua Kontingen Sulawesi Tengah, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Rudi Dewanto Kadispora Sulteng Irvan Aryanto, beserta jajaran.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *