Kutora.id – Pasangan calon (Paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng), Ahmad Ali dan Abdul Karim Aljufri ingin menjadikan Sulteng sebagai pusat wisata budaya di wilayah timur Indonesia.
Hal itu disampaikan Ahmad Ali saat kampanye terbatas di Jalan Lalove, Kelurahan Nunu, Kecamatan Tatanga, Kota Palu, Minggu, 13 Oktober 2024.
“Sulawesi Tengah ini seharusnya jauh lebih maju dari Bali. Turis datang ke Bali untuk melihat budayanya. Ketika kita mau melihat Indonesia secara utuh, seharusnya tidak perlu kita keliling Indonesia, cukup ke Sulawesi Tengah, karena ke depan kita ingin ada wadah yang setiap bulan ada penampilan beragam budaya,” tuturnya dalam acara yang dihadiri mayoritas warga komunitas Jawa dan diinisiasi Relawan Sedulur Jowo Peduli Ahmad Ali-Abdul Karim Al Jufri (Sejoli).
Menurutnya, masyarakat Sulawesi Tengah yang majemuk memungkinkan daerah ini memajukan berbagai budaya, bukan hanya budaya lokal tapi budaya nusantara.
Untuk itu paslon nomor urut 1 tersebut bakal menyiapkan fasilitas untuk pengembangan serta menampilkan berbagai budaya, sebagai salah satu tujuan wisata di daerah ini.
“Saya ingin Sulawesi Tengah ini menjadi pusat pagelaran budaya di Indonesia Timur. Kita ingin ada satu tempat yang jadi pusat penampilan budaya, pusat UMKM dan pusat kreativitas anak muda,” jelasnya.
Pada kesempatan itu, Ahmad Ali tidak memperpanjang pidato politiknya dan memanfaatkan waktu lebih panjang untuk menyaksikan pertunjukan seni budaya Kuda Lumping, dan Reog Ponorogo yang dipersembahkan dalam kampanye tersebut.
Sementara itu, Ketua Relawan Sejoli Muhammad Rohim menegaskan komitmennya untuk memenangkan pasangan Beramal (Bersama Ahmad Ali-Abdul Karim Aljufri) untuk memenangkan Pilgub Sulteng 2024.
“Kami, khususnya warga Jawa yang sudah diperhatikan gubernur dan wakil gubernur (Ahmad Ali dan Abdul Karim Aljufri) akan mendukung dan yakin akan menang,” ungkapnya.