Info DesaKomunitasParigi MoutongSosial BudayaSulawesi Tengah

Temui Korban Banjir di Parigi Moutong, Ahmad Ali Minta Maaf

×

Temui Korban Banjir di Parigi Moutong, Ahmad Ali Minta Maaf

Sebarkan artikel ini
Ahmad Ali saat mengunjungi lokasi banjir di Kecamatan Toribulu, Parigi Moutong. ASET: Istimewa.

KUTORA.ID – Bakal calon gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng) Ahmad Ali, mengunjungi lokasi banjir bandang di Desa Sienjo dan Desa Sibalago, Kecamatan Toribulu, Kabupaten Parigi Moutong, Kamis, 4 Juli 2024.

Ahmad Ali mengawali kunjungannya di pemukiman terdampak banjir di Desa Sibalago. Ia disambut ratusan warga yang menunggu kedatangan politisi Partai Nasdem tersebut.

Sebelumnya, beberapa jam pasca banjir bandang yang menerjang Desa Sibalago dan Desa Sienjo Kecamatan Toribulu pada 23 Juni 2024 yang lalu, Ahmad Ali bergerak cepat dengan mengutus stafnya untuk menurunkan alat berat dengan bantuan berupa makanan siap saji dan kebutuhan mendesak lainnya ke lokasi kejadian.

Baca Juga:  Kepulauan Togean: Surga Tersembunyi di Teluk Tomini

“Saya mohon maaf baru bisa berkesempatan datang, karena baru pulang dari Tanah Suci. Hari ini saya tidak membawa sembako, hanya uang tunai yang tidak seberapa,” ujar Ahmad Ali.

“Semoga bisa meringankan beban bapak dan ibu. Saya rasa dengan bantuan uang tunai ini, masyarakat bisa gunakan sesuai dengan kebutuhan,” sambungnya.

Selain itu, Ahmad Ali juga akan kembali mengerahkan alat berat untuk membersihkan material banjir yang masih menumpuk di sekitar pemukiman warga, dan akan membantu memperbaiki akses jalan dan jembatan yang rusak akibat banjir.

Baca Juga:  Samsurizal Minta Camat dan Kades Percepat Kelengkapan Administrasi PTSL

Wakil Ketua Umum DPP Partai Nasdem itu menegaskan, kunjungannya itu sama sekali tidak ada kaitannya dengan kepentingan politiknya pada pilgub 2024, namun murni karena kepeduliannya kepada korban terdampak banjir.

“Apa yang saya lakukan ini murni karena kemanusiaan. Masyarakat tidak memiliki utang terhadap bantuan yang saya berikan,” pungkasnya.


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *